Istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker paru-paru yang dideritanya.
Istri Indro Warkop meninggal dunia pada Selasa (9/10/2018) sekitar pukul 20:22 WIB.
Ya, kanker paru-paru yang diidap Istri Indro Warkop dikenal sebagai salah satu penyakit paling mematikan.
Salah satu yang bisa menjadi penyebab kanker paru-paru adalah rokok.
Rokok dapat berakibat buruk baik bagi perokok itu sendiri maupun bagi orang-orang di sekelilingnya atau yang sering disebut dengan perokok pasif.
Rupanya, Indro Warkop mengaku telah menjadi perokok sejak usia 11 tahun. Ia bisa menghabiskan lima bungkus rokok per hari.
Hingga akhirnya, ia seakan menemukan hikmah ketika melihat segerombolan anak kecil yang bermain rokok.
"Saat itu saya melihat anak saya yang paling kecil bermain rokok-rokokan. Saya langsung berpikir, jangan-jangan anak saya nantinya merokok nih. Jadi takut, soalnya meski saya suka merokok, saya tidak suka melihat orang merokok," ujarnya saat ditemui di Wisma Nusantara seperti dikutip dari Kompas, Jumat (30/5/2008).
Bahkan Indro mengakui bahwa menjadi perokok berat adalah kebodohan terbesarnya.
"Sebenarnya saya malu banget. Merokok adalah kebodohan terbesar dalam hidup saya," tuturnya.
Kini, Indro telah berhenti merokok.
Meski begitu, belum diketahui penyebab pasti yang menjadi pemicu kanker paru-paru yang diidap oleh sang istri.
Sumber: Grid.ID