Cara Menyimpan Madu yang Benar

Cara menyimpan madu yang benar perlu diperhatikan. Walaupun madu merupakan salah satu makanan yang bisa disimpan dalam waktu yang lama, Anda harus menyimpannya dengan cara yang benar. Apalagi, jika madu tersebut adalah madu murni. 


Pastikan Wadah Bersih & Kering

Memastikan botol yang Anda gunakan bersih dan kering merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan ketika menyimpan madu.

Hal ini karena wadah yang kotor dan basah akan memengaruhi kualitas madu. Madu yang telah tercampur dengan bahan lain juga akan rentan rusak dan nutrisinya tidak sebagus saat masih murni. Jadi, pastikan wadah kering sebagai cara menyimpan madu yang benar.


Simpan di Wadah Kaca atau Plastik PET

Sebaiknya madu disimpan di botol kaca atau botol plastik dari bahan P.E.T (khusus untuk makanan dan sudah teruji aman sebagai wadah madu / makanan). Tidak diperkenankan mengemas madu dalam wadah P.V.C karena bisa beracun / terkontaminasi. Ciri-ciri botol PVC: umumnya botol agak butek / buram dan terlihat garis sambungan pada botol, jika dicium terasa bau plastik yang agak menyengat. Sedangkan botol P.E.T memiliki ciri-ciri: botol bening /sangat bening, biasanya tidak tampak garis sambungan pada botol, tidak berbau dan biasanya lebih mahal dari botol PVC.

Menyimpan madu dalam wadah logam juga tidak dianjurkan karena juga bisa bereaksi racun.


Simpan di Wadah Tertutup

Madu bersifat higroskopis (menyerap air di udara), karena itu sebaiknya tidak menyimpan madu dalam wadah terbuka, apalagi lebih dari semalam. Madu yang dibiarkan terbuka lebih dari semalam maka kadar airnya akan naik / tambah encer dan kualitas akan turun.


Simpan di Ruangan yang Kering dan Sejuk

Selain itu, ruangan penyimpanan botol madu ini juga perlu diperhatikan sebagai cara menyimpan madu. Pastikan untuk menyimpan madu yang telah disimpan di tempat yang kering dan sejuk. Selain bisa membuat kualitas madu tetap terjaga, menempatkan madu di tempat kering dan sejuk akan menambah ketahanannya.

Madu yang asli bisa bertahan hingga bertahun-tahun. Hindari menyimpan madu di bawah paparan sinar matahari langsung. Madu yang terkena paparan sinar matahari akan berubah warna menjadi hitam.


PS: Pastikan madu yang Anda pakai adalah asli dan berkualitas tinggi supaya usaha pengobatan Anda tidak sia-sia. Jika Anda ragu-ragu dengan kualitas di luar sana, silahkan Anda memesannya DI SINI.


Danton Awan

Seorang praktisi medis holistik Ananopathy yang mempraktekkan pengobatan dengan nutrisi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Follow MedisHolistik.com untuk rutin mendapatkan update artikel via email >> Follow Sekarang <<