Back To Nature & Olahraga Tidak Membuat Anda Kebal Kanker


Back To Nature (Kembali ke Alam) Tidak Membuat Anda Kebal Kanker

Tahukah Anda bagaimana Steve Job meninggal dunia? Beliau meninggal karena menderita kanker pankreas. Beliau menderita kanker ini bukan karena makan sembarangan, tapi karena memakai diet fruitarian yang ketat.

Diet buah atau diet fruitarian adalah bagian dari gaya hidup vegan. Ini berarti penganutnya pantang makan produk hewani.

Untuk menjadi penganut diet buah atau fruitarian, seseorang harus mencukupi 50 sampai 75 persen kebutuhan kalori hariannya dari memakan buah-buahan segar. Sementara kebutuhan kalori 25 sampai 50 persen lagi dicukupi dari sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, gandum, dan serelia.

Aktor Ashton Kutcher pernah mencoba diet yang dijalani oleh mendiang Steve Jobs dalam persiapan untuk film biografi baru dari raja teknologi, yang berjudul “Jobs”.

Berbicara pada pemutaran perdana Jobs di festival film Sundance, Kutcher mengungkapkan bahwa dia pergi ke rumah sakit dengan masalah pankreas setelah mengikuti diet ketat buah, kacang-kacangan dan biji-bijian ini.

Jadi yang Anda butuhkan bukan sekedar kembali ke alam (back to nature), tapi juga kembali ke kodrat (back to God’s design). Tuhan tidak merancang tubuh manusia untuk mencukupi 50 sampai 75 persen kebutuhan kalori hariannya dari memakan buah-buahan segar. Sementara kebutuhan kalori 25 sampai 50 persen lagi dicukupi dari sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, gandum, dan serelia. Ini semua bukan kodrat Anda!

Mungkin diet ini lebih cocok di jaman dahulu sebelum revolusi industri, karena kualitas tanah dan air di jaman dulu bagus serta semuanya organik. Tidak seperti jaman sekarang, kualitas tanah dan air menurun, makanan dan minuman organik juga tidak mudah didapat.

Anda harus lebih fleksibel, lebih cerdas dan lebih bijak dengan pola makan jaman sekarang.


Referensi:

https://www.theguardian.com/film/2013/jan/28/ashton-kutcher-hospital-steve-jobs-diet

https://www.sehatq.com/artikel/diet-buah-ala-fruitarian-manfaat-dan-risikonya-bagi-kesehatan


Rajin Olahraga Tidak Membuat Anda Kebal Kanker

Aktor dan pelawak Agung Hercules berjuang melawan kanker otak sebelum meninggal pada Kamis, 1 Agustus 2019. Seperti diketahui banyak orang, mendiang Agung adalah pribadi yang suka fitness seperti terlihat dari badannya yang besar dan kekar.

Dari sini kita bisa belajar bahwa olahraga keras ataupun fitness tidak membuat Anda kebal kanker. Olahraga juga bukan cara yang tepat untuk mengobati kanker.

Kami juga punya koleksi resep menu sehat untuk mencegah dan pengobatan kanker yang bisa Anda lihat DI SINI. Ada 100 lebih resep, sehingga Anda tidak lagi bingung mau masak apa selama terapi pengobatan. {alertSuccess}

Referensi:

https://www.liputan6.com/health/read/4028011/penyebab-kanker-otak-penyakit-yang-diderita-agung-hercules-sebelum-meninggal


Danton Awan

Seorang praktisi medis holistik Ananopathy yang mempraktekkan pengobatan dengan nutrisi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Follow MedisHolistik.com untuk rutin mendapatkan update artikel via email >> Follow Sekarang <<