Apa Penyebab Bintilan & Apa Solusi Alaminya?


Bintilan atau hordeolum, adalah infeksi akut pada kelenjar kelopak mata yang sering disebabkan oleh bakteri Staphylococcus. 


Beberapa Penyebabnya

1. Infeksi Bakteri: Umumnya disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus.

2. Kebersihan yang Buruk: Tidak menjaga kebersihan kelopak mata, misalnya sering menyentuh mata dengan tangan kotor.

3. Penggunaan Makeup: Penggunaan makeup yang sudah kadaluarsa atau berbagi alat makeup dengan orang lain.

4. Kondisi Mata yang Tertentu: Seperti blefaritis (peradangan kelopak mata).

5. Kondisi Kesehatan Lain: Seperti diabetes atau kondisi medis yang melemahkan sistem kekebalan tubuh.


Solusi Alaminya

1. Kompres Hangat: Mengompres area yang terkena dengan kain hangat selama 10-15 menit, 3-4 kali sehari. Ini membantu mempercepat proses pematangan dan pecahnya bintilan.

2. Teh Celup Hangat: Menggunakan kantong teh hangat (teh hitam) sebagai kompres karena memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi.

3. Lidah Buaya: Mengoleskan gel lidah buaya pada bintilan bisa membantu mengurangi peradangan dan mempercepat penyembuhan.

4. Minyak Kelapa Murni: Oleskan minyak kelapa murni / VCO 3x sehari terutama sebelum tidur malam sebagai antiseptik alami untuk mengurangi infeksi dan peradangan.

5. Bawang Putih: Mengoleskan jus bawang putih pada area yang terkena bisa membantu karena bawang putih memiliki sifat antibakteri, tetapi harus berhati-hati agar tidak masuk ke mata.

Pastikan semua bahan pengobatan alami diatas bersih supaya tidak memperparah kondisi Anda.

Danton Awan

Seorang praktisi medis holistik Ananopathy yang mempraktekkan pengobatan dengan nutrisi.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Follow MedisHolistik.com untuk rutin mendapatkan update artikel via email >> Follow Sekarang <<